Pemain Valorant di China Tertangkap Gunakan Cheat Saat Turnamen LAN
28 Dec · NEWS
Pemain Valorant di China Tertangkap Gunakan Cheat Saat Turnamen LAN

Tidak  bisa dipungkiri, jadi pro player itu kayak jalan pintas menuju kesuksesan. Tapi, ada saja yang nekat gunakan cheat saat turnamen, apalagi kalo game-nya seperti Counter Strike, Point Blank.Memang, jadi pro player itu impian banyak orang, tapi tidak harus curang juga, kan? Anyway, kali ini ada gosip seru nih dari dunia esports Tiongkok. 

Ada pemain VALORANT yang terjebak skandal kecurangan selama turnamen LAN! Ceritanya berlangsung di VALORANT China National Competition Season 1 di Nanjing, China, yang statusnya tier-three dan hadiahnya lumayan gede, sekitar US$70,000. Heboh banget, kan?

Bukan kali pertama kejadian semacam ini terjadi di dunia Valorant. Ingatlah insiden tim bernama noot noot VALORANT Game Changers pada tanggal 5 Oktober 2023 yang diduga menggunakan cheat selama turnamen. Kejadian ini seharusnya menjadi peringatan serius bagi seluruh pemain esports tentang pentingnya menjaga integritas dan fair play dalam setiap kompetisi. 

Sorotan berada pada pemain tim CHI66 yang menjadi fokus utama kontroversi ini. Tak lama setelah turnamen ditutup, pengumuman resmi dari akun Weibo VALORANT merambat luas, mengungkapkan hasil penyelidikan yang jelas menyimpulkan bahwa seorang atlet bernama "发发" menggunakan perangkat keras untuk melakukan kecurangan selama VALORANT China National Competition Season 1.

Nah, ceritanya 发发 melakukan kecurangan  pas babak semifinal di hari ketiga acara. Yang menyebabkan CHI66 kalah terhadap  Tim Rainy.  karena ulah 发发 ini, sekarang pemain tersebut terancam tidak boleh mengikuti  semua kompetisi resmi dan acara esports lainnya selamanya. Dan akibat diskualifikasi 发发, status CHI66 sebagai semifinalis juga dicabut. Bener-bener jadi gawat, nih!

Pihak penyelenggara turnamen dan pengembang VALORANT, Riot Games, sudah menegaskan bahwa mereka akan terus mengawasi dan menindak tegas pelanggaran aturan yang merugikan integritas kompetisi. Skandal ini harus  menjadi sorotan bagi  seluruh komunitas esports di dunia , memberikan peringatan keras kepada para pemain bahwa kecurangan tidak akan ditoleransi dalam panggung kompetisi tingkat tinggi.