Selasa, 14 Januari 2025 – Point Blank Indonesia menghadirkan berbagai perubahan dan konten baru setelah melakukan maintenance pada 14 Januari 2025. Dengan menghadirkan penambahan tingkatan baru pada sistem Rank, pembaruan tampilan antarmuka (UI) dalam game, dan map baru "Bloody Holiday", Point Blank siap menciptakan terobosan besar di awal tahun 2025. Simak artikel ini untuk informasi selengkapnya mengenai update terbaru Point Blank!
Rank Spesial Hadir! Tantangan Seru Menunggu Pemain yang telah Mencapai Rank Hero!
Kabar baik untuk Troopers setia Point Blank, lima rank khusus telah dibuka untuk memberikan pengalaman dan tantangan baru. Lima rank yang tersedia pada update kali ini adalah Hero Brigadier General (Rank 52), Hero Major General (Rank 53), Hero Lieutenant General (Rank 54), Hero General (Rank 55), dan Supreme Hero (Rank 56). Rank spesial tersebut dapat dicapai oleh rank Hero (Rank 51) yang telah memenuhi persyaratan tertentu, seperti memiliki point EXP senilai kurang lebih 100.000.000 point.
Tentu saja, lima rank spesial ini masing-masing memiliki slot terbatas, khususnya Supreme Hero, yang hanya dapat dimiliki oleh satu pemain tercepat yang mencapai point EXP yang telah ditentukan. Jadilah pemain aktif dalam Point Blank setiap harinya untuk mencapai dan mempertahankan rank spesial tersebut.
Buat Room Mabar Lebih Mudah dengan User Interface Baru
Selain menghadirkan peningkatan rank, Point Blank juga melakukan pembaruan pada tampilan antarmuka (UI) pembuatan Room. Pembaruan ini membuat navigasi semakin mudah, dengan daftar mode dan map yang bisa diakses hanya dengan scroll wheel atau tombol. Selain itu, fitur "Pencarian Mode" memungkinkan pemain untuk mencari mode berdasarkan nama, sementara fitur "Shortcut" memudahkan pemain untuk kembali ke mode/rules dan map yang terakhir mereka buat. Diharapkan dengan perubahan UI tersebut dapat menciptakan pengalaman bermain yang lebih baik untuk seluruh pemain Point Blank.
Uji Strategi Tim dengan Bermain di Map Baru Convoy Mode, Bloody Holiday
Satu lagi konten terbaru dari Point Blank yang rilis pada minggu ini adalah penambahan map baru untuk mode Convoy, di mana map tersebut bernama Bloody Holiday. Di mode ini, pemain ditantang untuk mengeleminasi musuh dan mengantarkan sebuah koper menuju markas dengan lancar, yang tentunya membutuhkan strategi dan kerjasama tim yang solid untuk meraih kemenangan. Sebelumnya, mode tersebut juga memiliki map lainnya yang bernama ”Still Raid”.
Untuk memeriahkan rilisnya map mode Convoy baru, berbagai event telah disiapkan untuk seluruh pemain. Pemain bisa mendapatkan berbagai keuntungan seperti EXP Boost hingga 200% setiap harinya dan juga item eksklusif ”Slipper” yang belum pernah dirilis sebelumnya hanya dengan bermain di map Bloody Holiday mulai dari 14 hingga 20 Januari 2025.
Penasaran dengan berita Point Blank? Temukan informasi terkait event dan update terbaru Point Blank setiap harinya melalui situs pointblank.id dan juga sosial media resmi Point Blank Zepetto Indonesia di Facebook, Instagram, TikTok, dan juga YouTube.
Tentang Point Blank
Point Blank merupakan game online FPS yang dikembangkan oleh Zepetto serta dipublikasikan oleh PT. Zepetto Interactive Indonesia.
Tentang Zepetto
Didirikan pada tahun 2003, Zepetto Co. adalah perusahaan game yang berdedikasi untuk menciptakan game untuk di berbagai platform termasuk PC, konsol, dan seluler. Nama Zepetto berasal dari Geppetto, lelaki tua dari cerita klasik Petualangan Pinokio, Zepetto bertujuan untuk mewujudkan semangat dan membawa kehidupan baru ke dalam game dan juga pasar game. Visi Zepetto adalah memperkaya pengalaman game yang selaras dengan pemain di seluruh dunia.
Point Blank Beyond Limits
Instagram: bit.ly/PBIDIG
Facebook: bit.ly/PBIDFB
Youtube: bit.ly/PBIDYT
TikTok: bit.ly/PBIDTiktok
Discord: bit.ly/PBIDDiscord
Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi:
Dewi Inda Yana
+6287885545546