Franco Maro Kejutkan Panggung MPLI 2023, Berikut 5 Pro Player MLBB dengan Permainan Franco Paling Mengerikan
20 Nov · NEWS
Franco Maro Kejutkan Panggung MPLI 2023, Berikut 5 Pro Player MLBB dengan Permainan Franco Paling Mengerikan

Salah satu hal yang mungkin kalian ingat dari turnamen MPLI 2023 adalah kekalahan yang dialami oleh tim Geek Fam. Pasalnya, dalam pertandingan tersebut mencuat satu nama, yakni Maro dari tim Falcons yang menggunakan hero Franco.

Pada partai yang mempertemukan sang runner-up MPL Indonesia season dua belas, tim Falcons secara mengejutkan berhasil mengalahkan Baloyskie cs. Kemenangan tersebut tak lepas dari peran Franco yang Maro mainkan.

Dengan menggunakan hero Franco, tim Falcons sukses mematahkan meta healer andalan Geek Fam. Permainan pick-off yang Maro jalankan dengan menggunakan hero Franco sukses menorehkan kemenangan tersebut.

Banyak sekali momen - momen penting yang datang dari hook yang Maro lakukan. Bahkan, salah seorang streamer sekaligus mantan punggawa tim RRQ, R7, mengaku terkesima dengan hook yang Maro perlihatkan dalam pertandingan tersebut.

Sebenarnya, dari ranah kompetitif mobile legends, tidak hanya Maro seorang saja yang piawai menggunakan hero Franco. Setidaknya, sejauh ini ada lima pemain Franco yang paling ditakuti, siapa saja mereka, berikut 5 Pro Player MLBB Dengan Permainan Franco Paling Mengerikan.

Audytzy
Pro player yang paling ditakuti permainan Franco-nya pada urutan kelima adalah seorang Audytzy. Ia merupakan seorang rookie atau pendatang baru pada panggung MPL Indonesia season dua belas.

Kendati berstatus sebagai pendatang baru, nyatanya tidak membuat Audytzy gentar. Ia sempat menampilkan permainan Franco yang begitu memukau, berkat hal tersebutlah, Franco-nya kemudian mendapatkan respect ban dari tim MPL lainnya.

VYN
Berikutnya, ada mantan pro player dari tim RRQ, yakni VYN yang sekarang menjadi bagian dari tim Bigetron Alpha. Sudah bukan rahasia umum lagi, kalau setiap tim yang berhadapan dengan VYN pasti akan melakukan respect ban kepada hero Franco.

Permainan ciamik dari seorang VYN ketika memainkan hero Franco begitu mengerikan. Dengan mengandalkan spell flicker, ia bisa memaksimalkan hook atau ultimate dari Franco. Selain itu sering sekali ia berhasil mendapatkan momentum dengan hook yang begitu krusial.

Yawi
Berikutnya, pada posisi ketiga, terdapat nama Yawi yang merupakan pro player asal tim ECHO Philippines. Namanya mulai naik daun saat ajang M4 silam, dimana ia sangat piawai sekali dalam memainkan hero Chou.

Walaupun terkenal sebagai salah satu pengguna Chou terbaik, nyatanya tipikal permainan pick-off memang merupakan spesialisasi dari seorang Yawi. Berkali - kali ia menunjukkan permainan pick-off yang begitu memukau dengan menggunakan hero Kaja, dan juga Franco.

Permainan Franco dari seorang Yawi juga mendapatkan perhatian dari sejumlah tim papan atas mobile legends. Pasalnya, ketika tim ECHO menggunakan hero Franco, permainan agresif mereka sulit untuk dihentikan.

Naomi
Berikutnya, ada nama Naomi yang sekarang menjadi roamer andalan dari tim RRQ. Sebelum berlabuh bersama tim RRQ, nama seorang Naomi sudah cukup diperhitungkan saat ajang M4 silam.

Pada saat itu, Naomi mampu memperlihatkan permainan Franco yang begitu mematikan. Semua hook yang ia lemparkan mampu menculik hero core musuh. Salah satu korban keganasan dari betapa kejamnya hook Franco Naomi adalah tim Blacklist International dan RRQ itu sendiri.

Dengan permainan yang begitu ciamik tersebut, tak heran RRQ kemudian menaruh minat yang begitu tinggi padanya hingga sekarang menjadi roamer andalan tim. Pada ajang MPL Indonesia season 12, Franco Naomi masih cukup di-respect oleh kebanyakan tim MPL.

Maro
Pada urutan pertama, pro player yang paling ditakuti Franco-nya saat ini adalah Maro. Ia merupakan roamer dari tim Falcons yang berlaga pada ajang MPLI 2023. Kendati hanya mampu mengalahkan tim Geek Fam, nyatanya pada ajang tersebut, akurasi hook yang ia perlihatkan sukses membuat tercengan banyak pihak.

Jauh sebelum ajang MPLI 2023, permainan Franco dari seorang Maro memang sudah cukup mematikan. Pada ajang M4 silam, ia bersama tim Occupy Thrones sukses mengejutkan banyak orang dengan menumbangkan beberapa tim papan atas.

Walaupun nama Maro tidak sepopuler Naomi, Yawi, maupun VYN, nyatanya pada laga Falcons vs Geek Fams, ia berhasil membuktikan seberapa mematikan akurasi hook yang ia pertontonkan.

Itulah 5 Pro Player MLBB Dengan Permainan Franco Paling Mengerikan sejauh ini. Apakah dari kelima daftar para pemain profesional tersebut ada pemain idola kalian ? atau kalian punya daftar sendiri langsung saja sampaikan pada kolom komentar ya.