Liiv Sandbox Resmi Bubarkan Divisi Wild Rift dan FIFA
03 Jan · ESPORT
Liiv Sandbox Resmi Bubarkan Divisi Wild Rift dan FIFA

Nama tim Liiv Sandbox asal Korea Selatan sempat ramai didengar berkat kabar bergabungnya pro player wanita ke timnya. Tapi yang mengejutkan, di saat yang berdekatan, mereka juga membubarkan divisi FIFA Online dan Wild Rift. 

Kabar ini diumumkan secara resmi lewat akun media sosialnya pada akhir tahun 2022 kemarin.

Berikut adalah terjemahan dari posting pengumuman di media sosialnya:

“Halo, ini Liiv Sandbox.

Tahun 2022 telah berakhir, begitu pula dengan divisi Wild Rift dan FIFA Online dari Liiv Sandbox.

Tim FIFA Online kami telah memenangkan EACC Winter 2019 dan Autumn 2021 berkat dukungan dan cinta penggemar. Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim FIFA Online yang telah mengharumkan nama Liiv Sandbox di panggung dunia.

Tim Wild Rift juga telah mengesankan penggemar dengan mengalahkan tim nomor satu yang tak terkalahkan di panggung WCK. Kami akan mengingat para pemain yang selalu memberikan yang terbaik tanpa kehilangan semangatnya di saat-saat yang sulit.

Terima kasih kepada seluruh penggemar yang telah mencintai tim FIFAOnline dan WildRift Liiv Sandbox, kami ingin meminta dukungan hangat dan apresiasi untuk semua pemain yang bersangkutan.

Menjelang tahun 2023, Liiv Sandbox akan berfokus pada tim League of Legends, Kartrider, dan Rainbow Six Siege, supaya manajemennya lebih efisien dan para pemain bisa melanjutkan perjalanannya dengan mulus. Terima kasih atas dukungan dan minat Anda pada tantangan baru Liiv Sandbox di masa depan.

Terima kasih.”

Sayangnya, mereka tidak memberitahu alasan kuat mengenai pembubaran dari kedua divisi ini. Namun apabila melirik statistik yang bisa ditemukan secara global, maka keputusan yang mereka ambil mereka sebenarnya bisa dimaklumi.

Di sisi lain, pembubaran divisi Wild Rift ini juga cukup disayangkan, sebab timnya masih aktif berlaga hingga awal Desember 2022 lalu. Namun yang menjadi alasan besarnya, mungkin datang dari fakta bahwa mereka belum membawa pulang satu pun piala sejak tahun 2021. 

Sedangkan untuk divisi FIFA Online, mereka memang telah beberapa kali memenangkan kejuaraan, namun partisipasinya di tahun 2022 sama sekali tidak tercatat. Kemungkinan, ini karena timnya memang sudah tak lagi aktif. 

Lantas, apakah membubarkan tim Wild Rift dan FIFA Online di Liiv Sandbox adalah keputusan yang tepat? 

Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.