Commander Magic Chess Mobile Legends terbaik sangat dibutuhkan pemain untuk memenangkan pertandingan. Dengan memilih Commander yang tepat dan strategi jitu, pemain bisa mendominasi arena Magic Chess serta meraih kemenangan secara cepat.
Commander Magic Chess MLBB sendiri adalah hero spesial yang memberikan buff dan kemampuan unik kepada timmu. Memilih Commander yang sesuai dengan strategi dan gaya bermain sangatlah penting.
Lalu, bagaimana cara memilih commander Magic Chess dan siapa aja hero yang paling kuat? Untuk mengetahuinya, simaklah ulasan di bawah ini.
Ling (Dawn)
Sang Penguasa Angin ini menjadi salah satu commander terkuat di Magic Chess ML. Ia bisa meningkatkan damage dan movement speed tim, serta memberikan shield. Kemampuan pasifnya memberikan bonus attack speed saat hanya ada 1 sinergi level maksimal, sehingga akan membuatnya kuat di late game.
Eva (Dark)
Ahli sihir ini mampu meningkatkan physical attack, magic attack tim, bonus attack dan magic attack saat 4 atau lebih sinergi aktif. Eva cocok untuk komposisi tim dengan banyak sinergi.
Buss (Nature)
Pemimpin Druid ini berperan dalam meningkatkan kekuatan pasukan dan memberikan bonus power saat sinergi level maksimal tercapai. Ia termasuk sangat kuat untuk strategi fokus pada satu sinergi.
Ragnar (Warrior Viking)
Sang Viking tangguh ini bisa memulihkan HP dan mengurangi damage yang diterima. Tak hanya itu, Ragnar sebagai commander terkuat di Magic Chess juga bisa memberikan bonus HP saat HP di bawah 20%. Ia terbilang deal untuk komposisi tim yang tahan banting.
Harper (Blocking Damage)
Ahli pertahanan ini mengurangi total damage yang diterima dan memberikan shield setiap 1 kali menang duel. Cocok untuk strategi bertahan dan counter burst damage.
Tips Memilih Commander yang Tepat
Ingatlah bahwa kekuatan Commander Magic Chess dapat berbeda-beda, tentunya tergantung strategi dan gaya bermain. Pahami kekuatan dan kelemahan setiap Commander, serta sinergi yang ingin difokuskan. Selain itu, pertimbangkan juga meta saat ini dan hero yang tersedia di pool.
Nah, itulah ulasan mengenai daftar commander Magic Chess ML yang bisa digunakan sebagai panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai senjata, skin, hingga item limited edition lainnya dengan top up ML di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.