Berakhir sudah gelaran ajang Southeast Asia Esports Championship (SEA EC) 2023 PUBG Mobile setelah babak Grand Final yang berlangsung selama dua hari.Vampire Esports (THA 1) resmi membawa pulang gelar juara lewat penampilan apiknya.
SEA EC Championship 2023 PUBG Mobile merupakan ajang pemanasan tim esports PUBG Mobile Asia Tenggara sebelum menjalani dua turnamen besar di bulan Maret – Mei, yaitu PMSL SEA dan SEA Games 2023 Kamboja.
Indonesia diwakili oleh HFX Esports (INA 1) dan Enam Sembilan Esports (INA 2). Ini dia rekapitulasi dari Grand Final SEA EC Championship 2023 PUBG Mobile!
Thailand Terlalu Perkasa, Tim Indonesia Berkutat Di Bawah
Tim Thailand yang mengirim Vampire Esports dan The Infinity memang terlalu digdaya di hadapan tim Asia Tenggara lainnya. Mendominasi sejak Qualifier Stage, dua tim Thailand ini kembali menunjukkan tajinya sebagai tim esports PUBG Mobile terkuat di dunia.
Vampire Esports (THA 1) meninggalkan jauh lawan-lawannya dan mengamankan posisi puncak klasemen dengan total 163 poin (58 elimination points, 105 kill points), sekaligus menjadi juara di ajang SEA EC Championship 2023 PUBG Mobile.
The Infinity (THA 2) menyusul di peringkat kedua dengan 107 poin. Posisi ketiga diamankan oleh perwakilan Vietnam yaitu Shine Like Diamond (VIE 2) dengan total 100 poin berhasil mereka kumpulkan.
Nasib INA 1 dan INA 2 justru berakhir buruk di babak Grand Final SEA EC Championship 202 PUBG Mobile. HFX Esports (INA 1) yang tampil baik di babak Qualifier Stage, justru terjerambab di peringkat 15 dengan hanya mengumpulkan 42 poin.
Enam Sembilan Esports (INA 2) juga bernasib sama dengan hanya unggul 1 poin dibandingkan HFX Esports, dan berakhir di peringkat 14. Nice try, tim Indonesia!