Team Spirit sah didaulat menjadi juara mengalahkan PGL Arlington Major 2022, yang merupakan Major terakhir di DPC musim 2021-22, usai membantai PSG.LGD di Grand Final .
Tim yang merupakan juara bertahan di TI10 ini, berhasil melewati jalur neraka di Lower Bracket hingga menembus final. Berkat kemenangannya, mereka berhak mengantongi hadiah ssebesar $200k, atau sekitar Rp2,95 miliar.
Sebagai informasi, PGL Arlington Major 2022 adalah kemenangan terbesar ketiga untuk Team Spirit setelah membawa pulang piala di The International 2021 (TI10) dan DPC EEU Regional Finals.
Dengan ini, sah rasanya untuk mandaulat Team Spirit sebagai tim yang paling ditakuti di ajang TI11 mendatang.
Team Spirit vs PSG.LGD
Meski pada akhirnya berhasil menang, tapi Team Spirit harus merasakan pahitnya kekalahan di awal babak Grand Final-nya.
PSG.LGD sangat mendominasi game 1. Penampilan gemilang yang mereka tampilkan di seluruh babak PGL Arlington Major 2022, kembali mereka pamerkan di babak Grand Final. Permainannya sangat agresif, sehingga lawannya sulit berkutik.
Hal yang sama hampir terjadi di game 2, tapi kali ini Team Spirit berhasil comeback luar biasa dan menyamakan posisi menjadi 1-1.
Kekalahan di game sebelumnya nampaknya sukses membuat tim PSG.LGD terkena mental. Ini sangat terlihat dari permainan mereka yang ambyar di game 3 dan 4. Kesalahan tidak lazim mereka lakukan berulang kali, harus dibayar mahal dengan menyerahkan gelar juara PGL Arlington Major 2022 ke Team Spirit.
TI11 akan digelar pada 15-30 September 2022, berlokasi di Singapura dengan Prizepool sebesar $1,6 juta atau sekitar Rp23,6 miliar.
Apakah Team Spirit bisa mempertahankan gelar juaranya?